Rasio utang kita gunakan sebagai salah satu komponen untuk menilai sehat atau tidaknya keuangan pribadi kita. Sama seperti keuangan perusahaan, kita pribadi juga punya nih yang bisa kita jadiin patokan untuk menilai kesehatan keuangan kita.
Ada 2 rasio utang pribadi yang akan dibahas, nanti ada contohnya juga biar bisa makin paham. Langsung aja kita sikat nih pembahasan
1. Rasio Utang DSR
Rasio utang DSR (Debt Services Ratio) ini adalah rasio utang yang menghitung total utang kita terhadap total pendapatan kita dalam suatu periode tertentu (bisa minggu, bulan, tahun). DSR ini cukup sering dipake, apalagi ketika kita ingin mengajukan pinjaman atau kredit.
Nah rasio ini punya standard untuk dikatakan “sehat”, berdasarkan FPSB (Financial Planning Standard Boards) adalah sebesar 35%, lebih rendah dari standar ini berarti lebih sehat.
Nah cara ngitungnya lewat contoh nih ya biar jelas gambarannya.
Misal kita dalam satu bulan punya pendapatan 10 juta. Sedangkan standard sehatnya adalah 35%. Berarti dalam satu bulan, idealnya kita punya cicilan utang sebesar 3.5 juta (35% x 10 juta).
Gampang kan? Lanjut
Baca juga : Kartu Debit vs Kartu Kredit. Pahami Perbedaannya!
2. Rasio Utang Terhadap Aset
Yang ini gampang ya, ga pake istilah aneh aneh, dari namanya juga udah keliatan rumusnya bakal kayak mana.
Menghitung sehat atau tidaknya keuangan perusahaan juga ada nih pake rasio utang yang bentuknya begini. Gampang banget kita tinggal liat total utang kita terhadap total aset yang kita punya. Idealnya, rasio ini dikatakan sehat jika berada di angka kurang dari atau sama dengan 30%.
Langsung kita ke contoh:
Misal kita punya utang ke temen 5 juta, utang cicilan motor 2 juta, dan pinjol 3 juta. Nah berarti kan total utang kita ada 10 juta. Terus kita coba itung deh total aset yang kita punya ada berapa, misal kita punya aset 100 juta. Berarti total utang terhadap aset kita adalah 10% (10 juta/100 juta). Nah dengan contoh ini, berarti rasio utang kita termasuk sehat.
Penghitungan rasio yang kedua ini bertujuan jika kita mengalami kegagalan bayar, kita dapat menjual aset kita untuk pelunasan. Maka dari itu, akan sangat bahaya jika rasio ini 100%.
Nah!
Jadi itu tadi cara kita menilai utang yang kita punya sekarang nih udah sehat atau belum, nah kalau udah terlanjur sakit gimana? Kita pernah bahas juga nih gimana cara kamu lunasin utang yang kira kira udah numpuk banget sampe kata lunas pun tidak terlihat :(.